Berita

KUA Bontoa Kunjungi Sekolah Cegah Kawin Anak dan Judi Online

Sabtu, 13 Juli 2024 15:20 WIB
  • Share this on:

Maros (Humas Maros)-Penyuluhan cegah kawin anak dan bahaya judi online menjadi salah satu program prioritas Kementerian Agama.

Melihat makin meningkatnya angka perkawinan anak di bawah umur dan semakin maraknya judi online, Kepala KUA dan Penyuluh KUA Kecamatan Bontoa melakukan penyuluhan pada remaja SMP/MTs dan SMA/MA di wilayah Bontoa.

Penyuluhan pertama dilaksanakan pada SMPN 13 Bontoa. Dan program ini disambut baik Kepala sekolah dan guru-guru, Jum’at, (12/7/2024).

Dalam sambutannya, Muh. Irwan Kepala SMPN 13 Bontoa menyampaikan, “terima kasih kepada kepala KUA Bontoa beserta tim atas kunjungannya di sekolah kami dan kepeduliannya terhadap anak didik kita.

“Dan kepada anak-anakku sebagai rasa syukur kita ikutilah materi dengan baik karena ini sangat bermanfaat untuk masa depan kalian,” sambungnya.

Kepala KUA Bontoa dalam pengantarnya mengupas perkawinan anak dan bahaya judi online serta memberikan motivasi kepada siswa/siswi. “Masa depan kalian terlalu pendek jika seharusnya masih sekolah, teman kalian masih menggendong tas, kalian sudah menggendong anak.”

Kegiatan diikuti siswa/siswi kelas VII dan IX sejumlah 50 orang.

Materi penyuluhan cegah kawin anak dan bahaya judi online disampaikan oleh penyuluh agama Rafik. “Kawin dibawah umur bisa berdampak pada kehidupan sosial dan Judi adalah induk segala kejahatan.”

Reporter: Azizah

Editor: Ulya Sunani

Editor:
Ulya Sunani
Kontributor:
Azizah

Kalender

Oktober 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • Kontingen Kemenag Maros saat Defile pembukaan HAB TK. Prov. Sulsel di Kab. Pangkep
  • Stand Expo HAB TK. Prov. Sulsel
  • DIRGAHAYU KORPRI 29 November 2023
  • Selamat Hari Guru Nasional 2023
  • Penyerahan Sertifikat Tanah Kantor Kemenag Maros oleh Pj. Gubernur Sulawesi Selatan