Berita

Pembukaan Ujian BTHQ Pesantren Hj. Haniah, Santri Mengikuti dengan Khidmat

Rabu, 8 Maret 2023 12:37 WIB
  • Share this on:

Maros (Humas Maros)-Ujian Baca Tulis Hafal Al-Qur’an (BHTQ) merupakan salah satu rangkaian ujian akhir yang harus dilalui oleh santriwan dan santriwati kelas IX dan kelas XII.

Tepat pada hari ini, Rabu (8/3/2023) MA dan MTs Hj. Haniah mengadakan ujian lisan BTHQ secara bersamaan dan dibuka langsung oleh Bapak Pimpinan Pondok, Ustadz Muhammad Arif.

Dalam sambutannya Pimpinan Pondok berpesan kepada seluruh santri agar selalu menjaga kesehatan agar dapat mengikuti ujian dengan badan yang sehat serta jiwa yang kuat.

Pembukaan juga dihadiri Pengawas Madrasah Budiman. Ujian Baca Tulis Hafal Al-Qur’an di Pesantren Hj.Haniah berjalan dengan lancar tanpa ada kekurangan apa pun.

Acara pembukaan ini ditutup dengan do’a bersama dipimpin oleh pimpinan pondok.

Reporter: Rezki

Editor: Ulya Sunani

Editor:
Ulya Sunani

Kalender

Oktober 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • Kontingen Kemenag Maros saat Defile pembukaan HAB TK. Prov. Sulsel di Kab. Pangkep
  • Stand Expo HAB TK. Prov. Sulsel
  • DIRGAHAYU KORPRI 29 November 2023
  • Selamat Hari Guru Nasional 2023
  • Penyerahan Sertifikat Tanah Kantor Kemenag Maros oleh Pj. Gubernur Sulawesi Selatan